Sabtu, 02 Februari 2013

Browse Manual » Wiring » Pembangunan infrastruktur Desa Pandean

Pembangunan infrastruktur Desa Pandean

Rembang-Sejumlah Pembangunan infrastruktur di desa Pandean Kecamatan Rembang Kota masih menjadi prioritas pihak desa. Diantaranya transportasi jalan desa dan Renovasi kantor desa.


Kepala desa Pandean Kaseri mengatakan, beberapa infrastruktur jalan desa diketahui kondisinya mulai banyak yang mengalami kerusakan dan mendapat perhatian pihak desa untuk dilakukan perbaikan. Dilain pihak sarana penunjang eplayanan kepada masyarakat seperti kantor desa kondisi fisiknya belum sesuai yang diharapkan untuk menjalankan roda dipemerintahan desa.


Melaui bantuan dari pemerintah secara bertahap kondisi balai desa sudah direnovasi dan hasilnya sudah bisa dirasakan warga. Saat ini pihak desa selain merenovasi balai desa juga melakukan pengasplan jalan sepanjang 200 meter mulai dari jalan di Rt 02/Rw 02 menuju Rt 01/Rw 03 dari Program dari PNPM MD sebesar Rp 20 juta. Selain itu membangun pagar dan pengadaan alat peraga edukatif di pos PAUD milik desa Pandean. Dengan alokasi anggaran berasal dari bantuan pemerintah propinsi jawa tengah sebesar Rp 9 juta


Menurut Kaseri, selain pembangunan fisik pemberdayaan kepada masyarakat dilakukan dengan cara mengikutsertakan pelatihan, pembinaan dan pembekalan ketrampilan untuk menopang perekonomian keluarga. ( faris )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar